Alkitab, Renungan Harian, Ayat Emas, Pujian...
Mari bayangkan hal berikut. Katakanlah Anda hampir meninggal, tetapi diberi kesempatan memperpanjang hidup oleh Tuhan. Ini adalah kesempatan kedua yang Tuhan anugerahkan. Nah, apakah yang Anda pikirkan dan rencanakan? Apakah bersukacita dan bersyukur, dan mungkin bersaksi? Itu sajakah? Anda kemudian menjalani rutinitas kembali seperti biasanya? Atau memutar balik arah hidup Anda dan bersungguh-sungguh menjalankan kehendak Tuhan?
Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.
Saat ibu saya hamil anak kesembilan, seorang kerabat meminta ibu nantinya memberikan anak kesembilan itu kepadanya. Ia berjanji akan menyayangi, merawat, mendidik, dan memberikan fasilitas terbaik untuk anak itu karena ia tidak memiliki anak. Ibu saya mengatakan, ia tidak akan menyerahkan anaknya walaupun sudah memiliki delapan orang anak.
Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya. Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis;
Saya tertarik mendengarkan pemaparan saat pembekalan pengurus suatu gereja lokal, di mana sang pemimpin umat memberikan pandangan bahwa keuangan gereja dapat menambah pemasukan dari usaha dana. "Usaha dana di luar persembahan umat diperbolehkan, selama berasal dari usaha yang tidak melenceng dari kebenaran firman Allah," ujarnya. Saya sepenuhnya setuju ketika ada syarat "tidak melenceng" dari kebenaran firman Allah, karena hal itu dapat membentengi para pengurus gereja dari melakukan sesuatu yang tidak benar.
Diberkatilah orang yang mengandalkan TUHAN, yang menaruh harapannya pada TUHAN! Ia akan seperti pohon yang ditanam di tepi air, yang merambatkan akar-akarnya ke tepi batang air, dan yang tidak mengalami datangnya panas terik, yang daunnya tetap hijau, yang tidak kuatir dalam tahun kering, dan yang tidak berhenti menghasilkan buah.
Kota Yerikho merupakan sebuah dataran luas yang ditumbuhi banyak pohon kurma (Ul. 34:3). Sayangnya, letak kota yang baik itu tidak didukung oleh tersedianya air yang baik. Sebaliknya, airnya jelek dan menyebabkan kematian serta ketidaksuburan. Ketika warga kota melaporkan hal itu kepada Elisa, sang nabi pun melemparkan semangkuk garam ke mata air itu, lalu air itu menjadi baik sehingga bermanfaat untuk kesejahteraan warganya.
Nazar atau janji yang sudah diucapkan memiliki kekuatan yang mengikat. Yefta mengucapkan nazarnya kepada Tuhan saat menghadapi peperangan dengan bangsa Amon. Ia bernazar akan menyerahkan siapa saja yang keluar dari rumahnya kepada Tuhan jika Tuhan memberinya kemenangan atas Amon. Saat ia pulang dari peperangan, ia melihat anak perempuannya keluar dari pintu rumah, menyambutnya sambil menari-nari! Teringat nazar yang telah diucapkannya, Yefta harus menyerahkan anak perempuannya sebagai kurban bakaran Tuhan.
Tetapi buah Roh ialah: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu.
Ketika melihat seseorang membawa tas punggung besar berisi tenda, sleeping bag, matras, tali, senter, dan jaket, kita dapat menebak bahwa ia hendak mendaki gunung. Ketika melihat seseorang membawa cangkul dan sabit, kita dapat menebak bahwa ia hendak bertani atau berkebun. Ya, cukup dengan melihat bekal yang dibawa, kita dapat mengetahui tujuan seseorang.
Semoga Allah, sumber pengharapan, memenuhi kamu dengan segala sukacita dan damai sejahtera dalam iman kamu, supaya oleh kekuatan Roh Kudus kamu berlimpah-limpah dalam pengharapan.
Salah satu tanda pertumbuhan iman dapat kita lihat melalui perubahan sikap. Contoh, sebelumnya kerap merasa cemas, selanjutnya penuh ketenangan. Dulunya takut terhadap tantangan, sekarang berani menghadapi tantangan. Awalnya bimbang, kemudian segenap hati percaya.
Mazmur Daud. TUHAN adalah gembalaku, takkan kekurangan aku. Ia membaringkan aku di padang yang berumput hijau, Ia membimbing aku ke air yang tenang; Ia menyegarkan jiwaku. Ia menuntun aku di jalan yang benar oleh karena nama-Nya.
Untuk dapat memercayai suatu hal, manusia selalu meminta bukti terlebih dahulu. Tanpa adanya bukti maka kita akan meragukan hal tersebut. Terlebih bila bukti yang diharapkan tidak kunjung diterima maka bukan hanya memunculkan keragu-raguan, tetapi juga kekecewaan yang menumbuhkan antipati.
Ayat Alkitab Hari Ini
Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.
Aplikasi Alkitab offline, tidak dibutuhkan koneksi internet setelah terunduh.
Enlight your daily life with devotional in English and Indonesia.
Kidung Jemaat, Pelengkap Kidung Jemaat and Nyanyikan Kidung Baru.
Directly share Bible verse or devotional to your friends using social media.
Kami mengembangkan aplikasi Alkitab GRATIS pada platform web, BlackBerry, Android maupun iOS. Layanan ini dapat berjalan karena donasi dari para pengguna setia Alkitabku. Jika anda ingin menjadi donatur, silakan klik tombol Donate di bawah ini:
Kami sadar bahwa masih banyak pekerjaan untuk perbaikan dan penyempurnaan aplikasi ini, oleh karena itu saran dan masukan anda sangat penting bagi kami. Jangan lupa untuk membagikan aplikasi ini kepada keluarga dan teman-teman seiman. Semoga anda menyukai aplikasi ini.
Tuhan memberkati